Minggu, 09 Juni 2013

Review hasil pemasangan Universal USB pada motor.

Langsung aja karena bingung nyari kotak buat wadah ni charger buat dimasukin bagasi, maka terpaksa pake wadah eskrim dung dung bekas punya anak.

Didalamnya gak cuma charger USB tapi ada Capasitor bank sama alarm anti maling makanya butuh wadah segede eskrim dung dung.
Kalau charger usb nya doang ukurane kecil kok.

Sorry kelamaan ngelantur. Pemasangan Usb Charger sangat mudah kok untuk yang gak familiar dengan kelistrikanpun mampu nmemasangnya, karena tersedia versi modifikasinya buat dipasang dimotor. Pemasangan kabel ( - )hitam dapat dihubungkan ke ( - ) aki atau massa ( koneksi yang baik). Untuk kabel ( + ) merah dapat dihubungkan ke kabel output kunci kontak yang masuk ke sekring 10 A. Untuk yang awam kelistrikan dapat dihubungkan langsung ke AKI +/- ( tapi charger jadi on terus ).
Hasil Pemasangan UNIVERSAL USB pada motornya:
* Bisa buat charging semua jenis HP asal pakai colok USB.
* Arus standby kecil, tapi lebih baik jika diikutkan kabel setelah kunci kontak.
* Suhu saat charging lumayan panas nich tapi gak masalah asal ada ruang yang cukup.
* Bisa digunakan saat motor dijalankan.

Untuk review Capasitor bank dan alarm sederhananya lain kali saja ya masbro!!!

Salam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar